Laman

Senin, 15 Agustus 2011

Cara mencari terminal S C R pada Kompresor


Kadangkala kita kesulitan mencari mana titik S,C atau R pada kompresor,apalagi bagi yang Masai awam atau pada komresor type tertentu yang belum familier dengan kita.
Pada umumnya kompresor AC terdiri dari dua bagian utama yaitu STATOR dan ROTOR, Bagian STATOR adalah bagian yang diam(tidak berputar) yang terdiri dari sejumlah lillitan/gulungan kawat tembaga yang membentuk kumparan. Pada kumparan Stator terdapat dua lilitan yaitu lilitan primer dan lilitan sekunder. Perbedaan lilitan primer dan lilitan sekunder adalah: pada lilitan primer ini memiliki diameter kawat yang lebih besar dan jumlah lilitannya sedikit, selanjutnya di sebut sebagai R (running), sedangkan lilitan sekunder memiliki diameter kawat lebih kecil dengan jumlah lilitan yang banyak, dan disebut sebagai S (starting), dan terminal penghubung di sebut sebagai C (common). di antara kedua lilitan itu manakah yang paling besar tahanannya..?tentunya lilitan sekunder karena yang mempunyai lilitan lebih banyak, tahanannya akan bernilai besar.
Bagian ROTOR adalah bagian yang bergerak / berputar yang terdiri dari kumpulan plat logam yang membentuk slinder dan di bagian tengahnya terdapat AS untuk menggerakan komponen kompresor.

Pada unit kompresor biasanya terdapat 3 buah terminal yaitu:
1. Starting
2. Common
3. Running

Untuk mengetahui letak ketiganya sangat mudah karena pada tutup terminal kompresor biasanya tertulis kode SCR, tetapi tidak semuanya unit kompresor di beri kode SCR ada juga yang belum di kasih kode *operator nya lupa kasih kode* dan di tabung kompresor di label WARNING kira-kira begini bunyinya "Pastikan dengan benar letak terminal SCR sebelum memasang kompresor", karena bila salah dalam memasang socket pada terminal SCR mengakibatkan putaran motor kompresor menjadi terbalik dan dapat membuat kompresor macet/rusak *walahhh kompresor baru matii gara2 hal kecil doankk*

Jika pada penutup kompresor tidak terdapat kode Terminal SCR terpaksa ente harus mencarinya sendiri, Naah ini ada Sedikit tips ringan dari ane untuk mencari letak Terminal SCR pada kompresor mudah-mudahan bisa membantu nihh.

1. Siapkan alat ukur Multi tester atau tang ampere (beserta pin pengukurnya)
2. Atur skala tang ampere atau multi tester pada skala x 10 Ω.
3. Buat sketsa segitiga, anggap saja Terminal SCR adalah titik X,Y,Z, ini dilakukan karena kita belum tahu pasti titik S,C,R secara pasti 4. Ukur tahanan atau resistansi antara terminal X,Y dan Z., Ukurlah resistansi antara (X-Y),(X-Z) dan (Y-Z), kemudian catat nilai resistansinya misalnya Nilai nya X-Y 50Ω, X-Z 10Ω, Y-Z 60Ω hasil tahanan terbesar adalah kombinasi lilitan primer dan lilitan sekunder, dan Tahanan terkecil merupakan kombinasi lilitan primer dan terminal penghubung. - Garis Y-Z adalah tahanan terbesar, dan dapat dipastikan titik X adalah terminal penghubung yaitu C(Common) - Garis X-Z adalah tahanan terkecil, dan dapat dipastikan titik Y adalah terminal sekunder yaitu S(Starting) dan titik Z terminal utama yaitu R (running) Titik X = terminal C (common), Y = terminal S (starting) dan Z = terminal R (running) Terminal SCR pada kompresor sudah ditemukan sekarang tinggal menyambung socket yang terhubung ke Aliran listrik guna menghidupkan Compressor AC dan memastikan unit compressor AC yang baru di beli dalam kondisi bagus sebelum terpasang pada kondensor AC karena bila sudah terpasang/di las pada kondensor dan ternyata kompresor baru itu kondisinya tidak bagus maka kita tidak dapat menukarnya kembali ke toko. "kompresor yang sudah di las tidak dapat di tukar dengan yang baru" Sumber :Titian Indah Tehnik

Jumat, 12 Agustus 2011

Problem Listrik rumah

facebook : bhe electrikal stm

Banyak dari masyarakat umum tidak tahu atau bingung ketika dihadapkan pada masalah instalasi listrik pada tempat tinggalnya. Ketakutan akan bahaya dari listik dan faktor lainnya membuat mereka lebih memilih jasa intalatir listrik untuk memperbaiki instalasi listrik rumahnya.
*Bagimana jika pada suatu malam listrik dirumah kita padam akibat gangguan instalasi listrik sedangkan kita sangat membutuhkannya malam itu sementara jasa instalatir listrik jauh atau terlalu malam untuk memanggilnya? Ketika esok harinya dibenahi oleh jasa instalatir listrik ternyata hanya masalah sepele. Hal tersebut tentu saja sangat menjengkelkan.
  • Blog ini mencoba sedikit berbagi pengetahuan tentang bagaimana cara memasang sendiri instalasi listrik rumah tinggal maupun cara memperbaiki sendiri instalasi listrik pada rumah tinggal atau hal - hal yang berhubungan tentang kelistrikan pada rumah/tempat tinggal kita. Besar harapan dari pembuatan blog ini agar para pembaca awam dapat lebih memahami tentang hal-hal yang berhubungan dengan kelistrikan di rumah/tempat tinggal kita yang pada akhirnya akan mengurangi bahaya kebakaran ataupun bahaya lainnya akibat dari listrik.
Agar tidak terlalu panjang dalam penulisan, blog ini terbagi dalam beberapa tulisan posting yang dapat anda lihat dalam DAFTAR POSTING.
  • Sebagai pengetahuan awal, pemasangan instalasi listrik rumah atau bangunan lainnya terbagi menjadi 2 jenis yaitu:
  • 1. Instalasi listrik pasang luar. Pada instalasi ini pemasangan saklar, SC, kabel dan/atau pipa kabel listrik ditempatkan diluar dinding. Instalasi ini biasanya dipakai pada rumah dinding kayu.
    2. Instalasi listrik pasang dalam. Pada instalasi ini pemasangan saklar, SC, maupun pipa kabel listrik ditempatkan didalam dinding. Instalasi ini biasanya dipakai pada rumah dinding tembok semen.

Cara Memasang Saklar

facebook : bhe electrikal stm

Saklar mempunyai banyak jenis dan tipe yang mempunyai berbagai fungsi. Akan tetapi pada pembahasan disini kita hanya membahas tentang saklar yang merupakan komponen pada instalasi listrik yang berfungsi untuk menyambung dan/atau memutuskan aliran arus listrik kebeban (dalam hal ini lampu penerangan). Berikut gambar penjelasan mengenai saklar tersebut dan cara pemasangannya.
Gambar penjelasan bagian-bagian dari saklar
Ket: pengunci (penjepit) kabel yang terpasang pada konektor kabel biasanya berupa baut pengunci atau dapat juga berupa penjepit tekan-tarik. Hal tersebut tergantung dari pabrik pembuatnya. Jadi jangan bingung yaaa.... sama saja kok prinsipnya...
  • Cara pemasangan saklar tunggal atau ada juga yang menyebut saklar engkel terlihat pada gambar dibawah ini.

Gambar cara memasang saklar tunggal.

  • Cara pemasangan saklar double atau ada juga yang menyebut saklar seri terlihat seperti pada gambar dibawah ini.


Gambar cara memasang saklar double/seri.

Line in merupakan jalur sumber yang berasal dari tempat percabangan dari jalur utama instalasi listrik. Penjelasan mengenai hal tersebut dapat dilihat pada Cara Memasang Instalasi Listrik.

Cara Memasang Box Sekering

Cara Memasang Box Sekering

Sedikit ulasan sebelum kita bahas cara memasang Box Sekering. Box Sekering merupakan komponen instalasi utama yang berfungsi sebagai pengaman dari instalasi listrik yang akan di pasang. Penggunaannya juga bisa diganti dengan menggunakan Box MCB yang fungsinya juga sebagai pengaman instalasi listrik. Pemasangan dari box sekering ini sedikit lebih rumit dibandingkan pemasangan Box MCB. Hal ini dikarenakan pada box sekering memiliki 2 bagian yaitu bagian saklar pemisah dan bagian tempat/rumah sekring.
Langsung saja, pemasangan dan penjelasan dari box sekering terlihat pada gambar dibawah ini:

Ket: kabel hitam untuk Phasa (strum) ; kabel biru untuk Netral ; kabel kuning (aslinya kuning bergaris hijau) untuk arde / grounding.
Untuk pemasangan box sekring ada baiknya pemasangan kabel NYM 3x4 mm dilakukan terlebih dahulu sebelum box sekring tersebut dipasang didalam atau diluar dinding. Hal ini disebabkan ruangan untuk meletakkan kabel terbatas dan juga karakteristik kabel NYM 3x4 mm yang sedikit alot jika di bengkokkan sehingga kita akan lebih leluasa mengerjakannya dibandingkan jika Box Sekring tersebut telah terpasang pada dinding.

Macam Komponen Instalasi

Macam Komponen Instalasi

Sekilas tentang macam-macam komponen yang umum dipasang pada instalasi listrik rumah dari yang terdepan.
* ELEKTRODA BUMI
- elektroda bumi atau ada juga yang menyebut batang arde merupakan elektroda yang ditanam atau dimasukkan ke dalam tanah. Umumnya digunakan sebagai pengaman arus. Bahan yang digunakan umumnya terbuat dari besi yang dilapisi tembaga.
* Kabel BC(Bare Copper)
- merupakan kabel yang menghubungkan elektroda bumi ke instalasi listrik melalui kotak pengaman. Terbuat dari tembaga, dan untuk instalasi rumah biasanya digunakan kabel BC berukuran 6 mm².
* KABEL 3 x 4 mm²
- Merupakan kabel yang digunakan untuk menyambung dari sumber listrik (PLN atau diesel) ke kotak pengaman (Box Sekring atau Box MCB). Yang umum digunakan dari jenis NYM yang terdiri dari 3 buah kabel tembaga pejal dibungkus isolasor dengan masing-masing kabel berukuran 4 mm².
* KOTAK PENGAMAN.
- merupakan kotak tempat pengaman instalasi listrik yang juga tempat awal semua kabel instalasi yang akan dipasang. Untuk rumah atau bangunan kecil umumnya memakai 2 jenis yaitu : Box SEKERING ( FUSE BOX) atau Box MCB (Mini Circuit Breaker).
* PIPA INSTALASI, KNEE & KLEM PIPA
- pada instalasi pasang luar, jika anda menggunakan kabel NYA sebaiknya digunakan pipa instalasi. Hal ini disebabkan karena masing-masing kabel NYA hanya terdiri dari 1 buah kabel berisolasi sehingga pada pemasangan akan rapi dan yang terutama menghindari dari gangguan hewan pengerat. Meskipun banyak pabrik mengklaim bahwa isolasi kabel mereka bebas dari gangguan tersebut ada baiknya berjaga-jaga. Mengapa? Kabel lamaku di gudang banyak yang digasak tikus pada isolasinya. Namanya juga kabel lama, mungkin isolasinya juga kadaluarsa, akhirnya mbah tikus doyan juga, buat ngikir giginya.... WaKaKaKaKaaaa.......
- pada instalasi dalam, saya sangat-sangat menyarankan penggunaan pipa instalasi untuk semua jenis kabel yang anda gunakan. Mengapa? Karena hal tersebut akan sangat membantu anda baik dalam perbaikan maupun penggantian kabel instalasi listrik tanpa harus merusak tembok yang sudah terbangun rapi.
- Knee atau sambunga pipa 90º dan klem pipa merupakan penunjang pada pemasangan pipa supaya lebih rapi.
* KOTAK SAMBUNG dan KOTAK SAKLAR & SC
- kotak sambung (Junction Box) atau merupakan tempat dimana saluran utama dan saluran cabang disambungkan. Banyaknya lobang saluran masuk untuk penyambungan bermacam-macam (1 cabang, 2 cabang, 3 cabang, dst.)dan begitu pula bentuk dari kotak sambung tersebut (kotak, bulat,dsb.). Kita pakai yang umum saja yaitu kotak sambung dengan tiga lobang cabang dan empat lobang cabang (dikalangan instalatir disebut T-DOOS dan Kruis DOOS. Ni istilah kayaknya bawaan penjajah yang disesuaikan dengan lidah kita dech....). Untuk bentuk dari kotak sambung kita pake yang bulat aja, murah&lumayan bagus. Tapi kalo mau yang bentuk kotak atau bentuk lainnya malah lebih bagus, terserah anda dech.. yang penting pilih yang aman.
- Kotak untuk pemasangan saklar & kotak kontak (stop kontak(SC)) kita gunakan kotak sambung dengan 1 lobang saluran cabang (dikalangan instalatir disebut In bouw DOOS atau N Doos). Pemakainnya digunakan pada instalasi pasang dalam. Bentuknya terserah anda, disini kita gunakan yang bentuk bulat aja..
* KABEL INSTALASI
- merupakan komponen utama instalasi listrik dimana akan mengalirkan tenaga listrik yang akan digunakan pada peralatan listrik. Mengenai ukuran kabel yang umum digunakan pada daya listrik kecil dapat dilihat pada persiapan memasang instalasi listrik.
* SAKLAR.
- Saklar adalah sebuah perangkat yang digunakan untuk memutuskan dan/atau untuk menghubungkan pada jaringan listrik (dalam hal ini untuk lampu). Jadi saklar pada dasarnya adalah alat penyambung atau pemutus aliran listrik. Secara sederhana, saklar terdiri dari dua bilah logam yang menempel pada suatu rangkaian (dalam hal ini instalasi rumah), dan bisa terhubung atau terpisah sesuai dengan keadaan sambung (on) atau putus (off) dalam rangkaian itu. Cara pemasangan saklar dapat dilihat di sini.
* STOP KONTAK (SC).
- Bahas EYD-nya adalah Kotak Kontak atau bahasa alien-nya Electric Outlet, berfungsi sebagai tempat mendapatkan tenaga listrik untuk peralatan rumah tangga (TV,setrika,mesin air,kulkas,dan peralatan-peralatan listrik rumah tangga lainnya).
* FITTING/TEMPAT LAMPU dan KAYU ROSET
- merupakan tempat pemasangan lampu penerangan rumah sedangkan kayu roset merupakan tempat penunjang dari fitting.

Memasang Instalasi Listrik Rumah Bertingkat

Powerful Strategy

Memasang Instalasi Listrik Rumah Bertingkat

Tips ini sedikit berbagi ide memasang instalasi listrik rumah bertingkat. Hal tersebut dikarenakan banyak sekali instalasi listrik rumah bertingkat yang sangat susah dalam memperbaikinya. Banyak sekali ditemui titik percabangan instalasi maupun pipa instalasinya ditanam langsung dalam beton. Alasannya supaya tidak terganggu dari hal-hal yang dapat merusak instalasi tersebut. Hal tersebut tentu saja ada benarnya, akan tetapi perlu diingat bahwa lantai beton tempat menaruh saluran instalasi akan sedikit banyak mempengaruhi kekuatan betonnya. Hal tersebut dikarenakan adanya rongga didalamnya yang berasal dari pipa instalasi yang ditanam dan rata2 pipa yang ditanam berupa peralon PVC atau bahasa "katroknya" peralon plastik. Gak percaya... tanya tuh sama orang sipil... Itu alasan pertamanya. Alasan yang kedua adalah karena akan susah dalam memperbaiki maupun jika akan dilakukan penggantian kabel instalasi. Mengapa demikian..?
  • Yang pertama adalah jika suatu hal dalam menanam pipa instalasi terjadi kebocoran pada pipa (ketika berlangsungnya proses pengecoran) maka akan mengakibatkan campuran beton masuk kedalamnya sehingga pada akhirnya pipa instalasi tersebut menjadi buntu alias tersumbat...
  • Yang kedua adalah jika sampai titik percabangan juga ditanam pada beton. Coba bayangin sendiri... gimana coba cara nyambung kabelnya...
Diluar itu semua, paling sering dijumpai adalah yang empunya rumah menggunakan kabel jenis NYM ataupun karena saking kayanya tu orang, instalasi rumahnya menggunakan kabel jenis NYY dan menganggap penanaman didalam beton tidak perlu menggunakan pipa instalasi. Wah yang ini... ni... paling kereeen... klo ada apa2 ama instalasinya gimanaaa cobaaa..?!?!. boro-boro nyusupin kabel buat diganti yang baru... nglepasin kabelnya aja dah gak bisa mikir lagi.... ditarik 10 orang aza tu kabel bakalan nyengir doang... ujung-ujungnya ganti total instalasi yang ada dalam beton tersebut.... mendingan ditinggal mancing dilaut bro.....he..heee....

Ok.. kita lanjutkan. Berikut ide tips pada pemasangan instalasi rumah bertingkat :
  • Sebaiknya instalasi terbagi menjadi group instalasi yang berbeda untuk tiap lantai.
  • Jalur pembagian group dari kotak pengaman untuk lantai atas(lantai 2,3,dst.) dapat diletakkan disisi luar tembok rumah ataupun didalam tembok itu sendiri. Jika diletakkan disisi luar tembok rumah, pastikan jalur tersebut terlindungi dengan baik. Anda bisa menggunakan pipa peralon atau bahan lainnya yang tahan terhadap perubahan cuaca dan yang terpenting harus kedap air. Gambar ilustrasinya baik di luar maupun didalam tembok terlihat seperti gambar dibawah ini.

  • Usahakan pipa instalasi tidak tertanam didalam beton apalagi titik sambungnya. Jikapun ada sebaiknya hanya pipa instalasi untuk saluran menuju lampu penerangan, itupun juga jangan dicabangkan didalam beton jika lampu penerangan tersebut dipasang paralel dengan lampu lainnya. Kita ambil contoh denah sederhana dibawah ini.

maka ilustrasi gambar realisasi pemasangan yang tampak dari depan akan terlihat seperti gambar dibawah ini.

dan jika dilihat dari samping maka kotak sambung 1 atau kotak sambung 2 yang menuju lampu akan terlihat seperti gambar dibawah ini.

Perlu di ingat, pastikan pipa instalasi yang akan ditanam dalam beton harus benar-benar tertutup rapat alias tidak ada kebocoran, terutama pada daerah sambungan pipa. Gunakan isolasi pada sambungan pipa untuk lebih melindungi dari kebocoran.

Satu hal lagi, jika anda merasa risi/kurang cocok dengan penutup asli dari kotak sambung (emang jelek kok tutupnya.. apalagi untuk kotak sambung yang bulat... garing bangettt...), anda bisa mengatur penanaman kotak sambung sedikit lebih dalam dan membuat tutup modifikasi (seperti terlihat pada gambar kotak sambung ke lampu diatas) yang terbuat dari kayu atau bahan lainya sebagai penutup kotak sambung tersebut sehingga nantinya jika tembok dirapikan akan terlihat rata. Jangan lupa diberi tanda kecil pada daerah tempat tutup kotak sambung tersebut sehingga jika suatu saat akan memperbaiki tidak kebingungan mencarinya. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda yang membacanya dan terima kasih telah berkunjung kesini.. Akhir kata... molor lagi aahhh.....

Cara pemasangan ac split

Cara pemasangan ac split















Cara pemasangan ac split dapat anda lakukan bila tool/alat-alat kerja sudah anda miliki, seperti:
- kunci-kunci perkakas contoh obeng kembang, palu, kunci inggris dsb.
- flare nut yaitu sebuah alat untuk mengembangkan ujung pipa ac split.
- pemotong pipa, yang berfungsi untuk memotong pipa ac ac split.
- bor listrik.
- manifold.
- freon/regrigerant.

pemasangan ac split yang baru biasanya dilakukan oleh teknisi dari toko ac yang anda beli, tapi bila anda sudah menpunyai teknisi atau ingin pasang sendiri anda bisa membeli unit ac nya saja.
pertama-tama yang harus dilakukan dalam pemasangan ac split adalah melihat posisi dimana ac split akan dipasang dan kemana jalur pipa instalasi ac split harus ditempatkan, diatas plafon, ditanam didalam tembok atau melubangi tembok dengan cara memboboknya dengan sebuah pahat.

setelah menentukan posisi ac split yang cocok, buka dus yg berisi indoor unit yang didalamnya terdapat indoor unit, bracket indoor, kabel power supply untuk ke outdoor unit dan remote control.
dibelakang indoor unit terdapat bracket yang harus anda lepaskan, lalu pasang pada dinding dengan posisi yamg anda inginkan.

memasang bracket indoor dapat anda lakukan dengan memakunya dengan paku beton atau mengebornya bila ingin menggunakan fisher, posisikan bracket indoor dengan waterpas agar tidak miring kekanan dan kekiri agar air yang keluar dari indoor unit dapat dengan lancar keluarnya.

setelah bracket indoor terpasang, pada bagian mana drat nepel dari pipa indoor unit akan diposisikan?

bila pada bagian kanan bawah dari bracket indoor, anda harus membuat lubang atau membobok temboknya yang diameter bobokannya sesuai dengan selang pembuangan air dan pipa ac yang keluar dariindoor unit.
bila anda tidak ingin membobok tembok anda dapat mengeluarkan drat nepel yang keluar dari indoor melalui sisi kanan atau kiri dari indoor yang sudah disediakan.

setelah bracket indoor terpasang dan bobokannya sudah siap, pasang indoor unit pada bracket dan posisikan drat nepel keluar dari indoor unit pada lubang bobokan tembok.
setelah indoor terpasang pada bracket, dorong keatas dan tarik kebawah agar indoor terkunci dengan bracket.


biasanya bila anda membeli ac split yang merknya bukan changhong, anda tidak akan
mendapatkan pipa ac split dan bracket outdoornya.
jadi anda harus membeli pipa ac split, tergantung berapa meter yang anda butuhkan untuk pemasangan ac split nya dan membeli bracket outdoor bila posisi untuk outdoor unit harus diletakan dibawah plafon atau digantung pada dinding tembok.

setelah pemasangan indoor telah selesai dilakukan, beralih ketahap pemasangan pipa instalasi ac split.
pipa instalasi ac split ini terbuat dari tembaga yang lentur dan mudah dibentuk dalam pelaksanaan pemasangannya.
tapi hati-hati jangan sampai ada instalasi pipa ac split yang tertekuk atau penyok, karena dapat menghambat sirkulasi freon yang dapat menyebabkan ac split tidak mau dingin atau bekerja dengan normal.

instalasi pipa ac split harus disesuaikan dengan kapasitas ac/pk nya, bila ac split anda 1 pk 0,75 pk atau 0,50 pk berarti harus menggunakan pipa instalasi ac split yang berukuran 1/4 dan 3/8.
semakin besar kapasitas ac split, semakin besar pula ukuran instalasi pipa ac split yang digunakan.

buka 2 buah mur nepel yang berada pada pipa di indoor unit dengan menggunakan 2 buah kunci inggris.
jangan kaget bila ada angin yang keluar saat anda melepaskan 2 buah nepel tersebut, yang keluar itu bukan freon tapi hanya angin
.
setelah 2 buah nepel pada indoor unit anda lepaskan, masukan nepel 3/8 pada pipa instalasi ac split yang berukuran 3/8 lalu lihat pada ujung pipa instalasi ac split, apakah pada diameter pipanya terpotong dengan rata? bila tidak rata lakukan pemotongan dengan pemotong pipa.

setelah pipa ac split terpotong dengan rata, masukan pipa instalasi ac split pada lubang penjepit flare nut yang berukuran sama dengan pipa ac split yang akan kita flareng, ketinggian pipa yang keluar pada ujung bibir flareng kira-kira 0.2 cm.

setelah pipa instalasi ac berada tepat pada lubang penjepit flareng, pasang pemutar flareng dengan mata flareng yang berbentuk kerucut pada penjepit flareng, lalu putar sampai mengenai pipa instalasiac split agar bisa mengembang.
lakukan hal yang sama pada pipa instalasi ac split yang berukuran 1/4
.



setelah selesai melakukan pengembangan pada pipa instalasi ac split dengan flareng, pasang pipa instalasi ac split yang sudah dipasang nepel ke drat nepel pipa ac split yang keluar dari indoor unit dan sesuaikan.
ukuran pipa instalasi ac split 3/8 ke 3/8 pada drat nepel indoor unit dan ukuran pipa instalasi ac split 1/4 ke 1/4 pada drat nepel indoor unit.


kencangkan mur nepel kedua-duanya dengan menggunakan 2 buah kunci inggris agar tidak terjadi ruang kebocoran freon.


setelah dikencangkan mur nepelnya tutup dengan pembungkus pipa/hamaflex, kemudian lilitkan solasi untuk merapatkan pembungkus pipa agar tidak terjadi kondensasi.
setelah selesai melakukan pemasangan nepel pipa instalasi ac split pada drat nepel indoor unit, atur posisi instalasi pipa ac split agar kelihatan rapih.


selanjutnya pemasangan kabel power untuk supply listrik kebagian outdoor unit.

buka tutup indoor unit, kemudian lihat pada bagian komponen pcb yang terdapat terminal untuk pemasangan kabel power ke bagian outdoor unit biasanya disitu tertulis 1 dan 2 dan N L.
untuk kabelnya pergunakan sesuai ukuran pk ac split nya biasanya standart dari pabrik adalah ukuran 3 X 2.5 untuk ukuran ac split 1 p
k.

masukan kabel untuk power outdoor unit melalui lubang bobokan pipa ac dan pasang kabel pada terminal yg berada dibagian bawah komponen pcb, kabel warna hitam pada terminal no 1, kabel warna biru pada terminal no 2, dan kabel warna kuning pada ground, kencangkan dengan menggunakan obeng kembang.

setelah selesai melakukan pemasangan kabel power untuk outdoor unit, kita ketahap pemasangan instalasi pipa ac split pada outdoor unit.
yang harus dilakukan pada tahap ini sama dengan apa yang dilakukan pada tahap pemasangan instalasi pipa ac split pada indoor unit.

untuk pemasangan kabel power outdoor unit, buka tutup power suplly outdoor unit yang berada diatas kran valve.
setelah selesai melakukan pemasangan instalasi pipa ac split dan pemasangan kabel power supply untuk outdoor unit, tahap berikutnya adalah pengecekan kebocoran diantara 4 buah kembang nepel yang baru kita buat, yaitu 2 kembang nepel padaindoor dan 2 kembang nepel pada outdoor.


caranya adalah sebagai berikut :
pasang selang manifold berwarna biru pada pentil pengisian freon, lalu pasang selang berwarna kuning pada mesin vakum.
lalu lakukan pemakuman agar tidak terdapat udara didalam evaporator dan pipa instalasi ac split.


vakum yang baik harus mencapai 30', bila telah selesai divakum jarum pada manifold bergerak keatas, berarti ada ruang kebocoran freon
.
lakukan pemeriksaan kebocoran dengan kuas yang diberi air sabun pada kembang nepel yang berada pada indoor unit dan outdoor unit.

biasanya ruang kebocoran terjadi karena kembang nepel pecah dan mur nepel kendor/tidak dikencangkan, lakukan flereng ulang pada kembang nepel yang pecah atau kencangkan kembali mur nepel yang kendor.

bila jarum pada manifold tidak bergerak atau tetap pada angka 30' berarti tidak terdapat ruang kebocoran, lalu buka mur penutup kran nepel 1/4 dan yg 3/8 dengan menggunakan kunci L , buka sampai kedua kran nepel terbuka penuh.
bila sudah membuka kran nepel tahap selanjutnya adalah menyambungkan aliran listrik pada kabel power supply yang berada pada indoor unit.

ingat...kabel power suply yang berwarna coklat harus diposisi - atau api , agar sewaktu ac split tidak dioperasikan, dibagian outdoor unit tidak tersambung langsung dengan aliran listrik.
setelah penyambungan power suplly selesai, ac split siap untuk dioperasikan.

bila anda tidak mempunyai mesin vakum, pasang selang manifold berwarna biru pada pentil pengisian freon dan pasang selang yang berwarna kuning pada tabung freon.
buka mur nepel ukuran 1/4 pada outdoor unit lalu masukan tekanan freon agar freon dapat mendorong udara keluar melalui mur nepel 1/4 pada outdoor unit.
pada saat freon keluar, kencangkan kembali mur nepel 1/4 dan masukan tekanan freon kembali sampai mencapai 100 psi.

lihat dan perhatikan, bila jarum manifold turun dan tidak lagi menunjukan angka 100 psi, berarti ada ruang kebocoran pada 4 buah kembang nepel yang anda buat.
cari ruang kebocoran dengan menggunakan kuas yang diberi air sabun bila sudah menemukan ruang kebocoran segera diperbaiki.

tapi bila jarum pada manifold tetap menunjukan angka 100 psi, berarti instalasi pipa ac split tidak terdapat ruang kebocoran.
segera buang sisa tekanan freon yang berada pada instalasi pipa ac split, tapi jangan buang semuanya sisakan sampai 5-10 psi.

setelah itu buka mur penutup kran nepel 1/4 dan 3/8 lalu buka kedua kran valve dengan menggunakan kunci L sampai terbuka penuh dan pasang kembali mur penutup kran valve dengan kencang.

bila sudah membuka kran nepel, tahap selanjutnya adalah penyambungan aliran listrik pada kabel power supply yang berada di indoor unit.
dan bila sudah melakukan penyambungan listrik pada kabel power supply yang berada pada indoor unit barulah ac split anda telah siap untuk dioperasikan.

cara bongkar pasang ac split


Cara membongkar pasang AC Split








Cara membongkar pasang ac split tanpa membuang freon dapat anda lakukan dengan cara sebagai berikut:
operasikan ac split, tunggu sampai indoor unit memberikan supply listrik kebagian outdoor unit.
setelah outdoor unit dapat beroperasi pasang selang manifold yg berwarna biru pada pentil pengisian freon lalu buka mur penutup kran valve yg berukuran 1/4 dan 3/8 (untuk ac split ukuran 0,5 PK sampai 1 PK)

setelah mur kran valve terbuka, ambil sebuah kunci L yg ukurannya sama dengan lubang kunci L yg berada pada kran valve. ( lihat pada gambar 1 dan 2)
putar kekanan sampai habis kran valve yg ukuran 1/4 dengan kunci L sambil melihat jarum manifold tekanan rendah sampai posisi jarum manifold menyentuh angka 30" (vakum dibawah angka 0 psi).

setelah jarum manifold tekanan rendah menyentuh angka 30" tutup kran valve ukuran 3/8 dengan kunci L kearah kanan sampai habis lalu matikan ac split segera, jangan terlalu lama.
setelah ac split dimatikan, cabut steker dari aliran litrik, bila tidak menggunakan steker berarti anda harus melepaskan kabel power supply dari aliran litrik.
bila anda belum terbiasa memutuskan aliran litrik pada kabel power supply, saya sarankan matikan mcb pada box pembagian litrik atau pada meteran listrik agar anda tidak tersengat aliran listrik pada saat melepaskan sambungan kabel power supply.

setelah tidak ada aliran listrik yg mengalir pada ac split barulah anda melepaskan sambungan kabel dan nepel pada indoor dan outdoor.
setelah sambungan nepel indoor dan outdoor terlepas, pasang kembali mur penutup kran nepal dan tutup kran valve dengan solasi agar kotoran tidak dapat masuk.

begitu juga dengan pipa yg berada pada indoor unit tutup juga dengan solasi agar kotoran tidak dapat masuk.
ujung pipa installasi ac split juga harus ditutup dengan solasi, bila anda ingin menggunakan kembali.

Bagi anda yg rumahnya menggunakan plafon dari gipsum dan dilewati oleh instalasi pipa ac, seharusnya menggunakan doble hamaflex/busa pembungkus pipa ac.Ini untuk menghindari terjadinya condensasi yg keluar dari pipa ac dan dapat mengeluarkan tetesan air yg akan mengenai plafon gipsum rumah anda.Bila sudah terkena tetesan air, gipsum akan rusak dan tentunya anda harus merenovasinya kembali. Berikut tips Pasang AC yang tepat:

1. Usahakan kedudukan antara indoor unit dengan outdoor unit sejajar, agar tekanan freon menjadi seimbang pada saat ac dioperasikan/tidak.

2. Jangan meletakan barang-barang elektonik tepat dibawah indoor unit, sewaktu-waktu talang air dalam indoor unit dapat tersumbat oleh lumut maka air yg seharusnya keluar lewat drain hose/selang pembuangan air ac, dapat meluap keluar kebawah bagian indoor unit dan dapat membasahi barang-barang elektonika anda.

3. Sediakan stop kontak untuk power supply ac, agar sewaktu-waktu indoor unit/ac terjadi masalah teknisi tidak naik ke atas plafon untuk melepas kabel power supply ac.

4. Bila instalasi pipa ac anda tertanam didalam tembok, usahakan bobokan tembok lebih dalam, agar tidak terjadi condensasi yg akan membuat lumut pada tembok.

5. Untuk Pasang AC outdoor dibawah plafon ***sahakan jangan terlalu dempet dengan plafon, buat jarak sekitar 20 cm dari plafon agar memudahkan teknisi ac membuka tutup/kap pada out door unit bila terjadi masalah pada ac anda.

Belajar mengisi freon ac split

Pertama-tama yg harus dilakukan dalam pengisian freon adalah mengoperasikan ac split.
setelah outdoor unit mendapatkan supply listrik dari indoor unit, buka nepel penutup pentil pengisian freon dengan kunci inggris.
lalu pasang selang berwarna biru yg berada pada manifold di pentil pengisian freon, adakah tekanan freon? dengan melihat jarum manifold tekanan rendah yg berwarna biru.
jika tidak ada tekanan freon sama sekali, berarti sistem pendingin/ac split ada kebocoran.
cari sampai ketemu dimana letak kebocorannya dengan kuas kecil yg diberi air sabun, bila tidak diperbaiki/dilas kebocorannya freon akan berkurang kembali walaupun telah diisi sampai ac split menjadi dingin kembali.
bila ruang kebocorannya harus diperbaiki dengan cara mengelas dan pada sistem pendingin/ac split masih terdapat sisa freon, maka yg harus anda lakukan sebelum melakukan perbaikan/pengelasan adalah membuang sisa freon tersebut agar tidak membahayakan diri anda.

apabila telah ditemukan letak kebocorannya dan sudah diperbaiki/dilas, sistim pendingin/ac split harus divakum terlebih dahulu sebelum diisi freon, dengan menggunakan mesin vakum.
vakum yg baik harus mencapai 30″, lalu bagaimana bila anda tidak mempunyai mesin vakum???
tenang saja masih ada cara, yaitu dengan menggunakan compressor/outdoor unit yg akan kita isi freonnya, caranya adalah:
1. pasang selang warna biru pada pentil pengisian freon dan selang warna kuning pada tabung freon(posisi kran ditabung freon dlm keadaan terbuka penuh dan kedua kran pada manifold tertutup penuh).
2. buka penutup kran nepel ukuran 3/8 yg ada pada samping kanan kran nepel outdoor unit.
3. masukan kunci L pada kran nepel 3/8 dan putar kekanan(posisi klep nepel ditutup).
4. operasikan ac split dan tunggu sampai indoor unit mensupply listrik kebagian outdoor unit.
5. setelah outdoor unit beroperasi, lepaskan selang warna biru dari manifold, angin akan keluar dari ujung selang warna biru dan tunggu sampai angin tidak keluar lagi dari ujung selang warna biru.
6. setelah tidak ada angin yg keluar lagi dari ujung selang warna biru, pasang kembali ujung selang warna biru ke manifold lalu putar ke kiri kunci L yg berada pada kran nepel 3/8(posisi kran nepel terbuka penuh).
7. isi freon dengan memutar kran manifold warna biru kearah kiri sambil melihat jarum manifold untuk memastikan berapa freon yg sudah masuk kedalam sistem pendingin/ac split.
pada waktu pengisian freon lakukan secara bertahap jangan sekaligus dalam waktu singkat, agar tidak merusak klep compressor.
buka kran manifold…….. sebentar…….. lalu tutup kembali, lakukan berulang-ulang dan lihat berapa freon yg sudah masuk pada jarum penunjuk yg ada dimanifold, sampai pipa instalasi ac yg berukuran 3/8 yg berada pada outdoor unit basah berembun atau evaporator yg ada pada indoor unit anda pegang, apabila dinginnya sudah merata berarti proses pengisian freon sudah cukup, tidak harus 75 psi.
bila unit ac kelebihan freon akan membuat ac menjadi tidak dingin bukan menjadikan lebih dingin.perhatikan juga amper compressor pada waktu pengisian freon, jangan sampai melebihi batas amper(current) yg dapat anda lihat pada sisi indoor unit.
Selamat..mencoba…

Kamis, 11 Agustus 2011

PENGENALAN KOMPONEN PENYEJUK RUANGAN(AC)


mengenal komponen-komponen utama sebuah sistem refrigerasi mekanik
1.Kondenser
Kondenser adalah komponen di mana terjadi proses perubahan fasa refrigeran, dari fasa uap menjadi fasa cair. Dari proses kondensasi (pengembunan) yang terjadi di dalamnya itulah maka komponen ini mendapatkan namanya. Proses kondensasi akan berlangsung apabila refrigeran dapat melepaskan kalor yang dikandungnya. Kalor tersebut dilepaskan dan dibuang ke lingkungan. Agar kalor dapat lepas ke lingkungan, maka suhu kondensasi (Tkd) harus lebih tinggi dari suhu lingkungan (Tling). Karena refrigeran adalah zat yang sangat mudah menguap, maka agar dapat dia dikondensasikan haruslah dibuat bertekanan tinggi. Maka, kondenser adalah bagian di mana refrigeran
bertekanan tinggi (Pkd = high pressure–HP).
II.4.2. Piranti ekspansi(expansiondevice–EXD)
Piranti ini berfungsi seperti sebuah gerbang yang mengatur banyaknya refrigeran cair yang boleh mengalir dari kondenser ke evaporator. Oleh sebab itu piranti ini sering juga dinamakan refrigerant flow controller. Dalam berbagai buku teks Termodinamika, proses yang berlangsung dalam piranti ini biasanya disebut throttling process. Besarnya laju aliran refrigeran merupakan salah satu faktor yang menentukan besarnya kapasitas refrigerasi. Untuk sistem refrigerasi yang kecil, maka laju aliran refrigeran yang diperlukan juga kecil saja. Sebaliknya unit atau sistem refrigerasi yang besar akan mempunyai laju aliran refrigeran yang besar pula. Terdapat beberapa jenis piranti ekspansi. Di bawah ini diterakan beberapa di antaranya.
a. Pipa kapiler (capillary tube – CT).
Berupa pipa kecil dari tembaga dengan lubang berdiameter sekitar 1 mm, dengan panjang yang disesuaikan dengan keperluannya hingga beberapa meter. Pada berbagai unit refrigerasi yang menggunakannya pipa ini biasanya diuntai agar terlindung dari kerusakan dan ringkas penempatannya. Lubang saluran yang sempit dan panjangnya pipa kapiler ini merupakan hambatan bagi aliran refrigeran yang melintasinya; hambatan itulah yang membatasi besarnya aliran itu. Pipa kapiler ini menghasilkan aliran yang konstan.
b. Katup ekspansi tangan (hand/manual expansion valve – HEV).
Adalah pengatur aliran yang berupa katup atau keran biasa, yang dioperasikan untuk mengatur bukaannya secara manual.
c. Katup ekspansi termostatik (Thermostatic expansion valve – TEV).
Pada piranti ini terdapat bagian yang dapat bekerja secara termostatik, yaitu mempunyai sensor suhu yang dilekatkan pada bagian keluaran evaporator. Perubahan suhu yang terjadi pada keluaran evaporator itu menjadi indikator besar-kecilnya beban refrigerasi. Variasi suhu itu dimanfaatkan untuk mengatur bukaan TEV, sehingga besarnya laju aliran melintasinya juga menjadi terkontrol.
d. Katup pelampung (float valve – FV).
Piranti ekspansi jenis ini biasanya dirangkaikan dengan evaporator jenis ‘genangan’ (flooded evaporator, wet evaporator). Ketinggian muka (level) cairan dalam tandon (reservoir) cairan evaporator menjadi pendorong pelampung yang menjadi
pengatur besarnya bukaan katup.
3. Evaporator (evaporator – EV)
Evaporator adalah komponen di mana cairan refrigeran yang masuk ke dalamnya akan menguap. Proses penguapan (evaporation) itu terjadi karena cairan refrigeran menyerap kalor, yaitu yang merupakan beban refrigerasi sistem. Terdapat dua jenis
Evaporator yaitu:
•Evaporator ekspansi langsung (direct/dry expansion type – DX).
Pada evaporator ini terdapat bagian, yaitu di bagian keluarannya, yang dirancang selalu terjaga ‘kering’, artinya di bagian itu refrigeran yang berfasa cair telah habis menguap sebelum terhisap keluar ke saluran masuk kompresor.
•Evaporator genangan (flooded/wet expansion type).
Pada evaporator jenis ini seluruh permukaan bagian dalam evaporator selalu dibanjiri, atau bersentuhan, dengan refrigeran yang berbentuk cair. Terdapat sebuah tandon (reservoir, low pressure receiver), di mana cairan refrigeran terkumpul, dan dari bagian atas tandon tersebut uap refrigeran yang terbentuk dalam evaporator tersebut dihisap masuk ke kompresor.
4. Kompresor (compressor – CP)
Kompresor adalah komponen yang merupakan jantung dari sistem refrigerasi. Kompresor bekerja menghisap uap refrigeran dari evaporator dan mendorongnya dengan cara kompresi agar mengalir masuk ke kondenser. Karena kompresor mengalirkan refrigeran sementara piranti ekspansi membatasi alirannya, maka di antara kedua komponen itu terbangkitkan perbedaan tekanan, yaitu: di kondenser tekanan refrigeran menjadi tinggi (high pressure – HP), sedangkan di evaporator tekanan refrigeran menjadi rendah (low pressure – LP).
II.5. Diagram Siklus Kompresi Uap
Sistem pendingin siklus kompresi uap merupakan daur yang terbanyak digunakan dalam daur refrigerasi, pada daur ini terjadi proses kompresi (1 ke 2), pengembunan( 2 ke 3), ekspansi (3 ke 4) dan penguapan (4 ke 1)
Kompresi mengisap uap refrigeran dari sisi keluar evaporator, tekanan dan temperatur diusahakan tetap rendah agar refrigeran senantiasa berada dalam fase gas.
Didalam kompresor, uap refrigeran ditekan (dikompresi) sehingga tekanan dan temperatur tinggi. Energi yang diperlukan untuk kompresi diberikan oleh motor listrik atau penggerak mula lainnya. Jadi, dalam proses kompresi energi diberikan kepada uap refrigeran. Pada waktu uap refrigeran dihisap masuk ke dalam kompresor, temperature masih rendah akan tetapi selama proses kompresi berlangsung, temperatur dan tekanan naik. Setelah proses kompresi, uap refrigeran (fluida kerja) mengalami proses kondensasi pada kondensor. Uap refrigeran yang bertekanan dan bertemperatur tinggi pada akhir kompresi dapat dicairkan dengan media pendinginnya fluida air atau udara. Dengan kata lain, uap refrigeran memberikan panasnya (kalor laten pengembunan) kepada air pendingin atau udara pendingin melalui dinding kondensor.
Karena air atau udarapendingin menyerap panas dari refrigeran, maka temperaturnya menjadi lebih tinggi pada waktu keluar dari kondensor. Selama refrigeran mengalami perubahan dari fase gas (uap) ke fase cair, tekanan dan temperatur konstan, oleh karena itu pada proses ini refrigeran mengeluarkan energi dalam bentuk panas.
mengenal bagian- bagian AC
Kompresor
Merupakan bagian yang paling penting dari mesin pendingin, kompresor menekan bahan pendingin kesemua bagian dri system. Pada system refrigerasi kompresor bekerja membuat perbedaan tekanan pada masing – masing bagian. Karena dengan adanya perbedaan antara sisi tekanan tinggi dan tekanan rendah, maka bahan pendingin cair dapat melalui alat pengatur aliran ke evaporator.
Fungsi kompresor sendiri adalah menghisap gas refrigerant dari evaporator yang bertekanan dan bertemperatur rendah kemudian memampatkan gas tersebut menjadi gas yang bertekanan dan bertemperatur yang tinggi.
Kondensor
Kondensor adalah alat untuk membuat kondensasibahan pendingin gas dari kompresor dengan suhu tinggi dan tekanan tinggi. Untuk penempatanya sendiri, kondensor ditempatkan diluar ruangan yang sedang didinginkan, agar dapat membuang panasnya keluar. Kondensor merupakan jaringan pipa yang berfungsi sebagai pengembunan. Refrigerant yang yang dipompakan dari kompresor akan mengalami penekanan sehingga mengalir ke pipa kondensor, kemudian mengalami pengembunan. Dari sini refrigerant yang sudah mengembun dan menjadi zat cair akan mengalir menuju pipa evaporator.
Evaporator
Evaporator merupakan jaringan pipa yang berfungsi sebagai penguapan. Zat cair yang berasal dari pipa kondensor masuk ke evaporator lalu berubah wujud menjadi gas dingin karena mengalami penguapan. Selanjutnya udara tersebut mampu menyerap kondisi yang ada dalam ruangan mesin pendingin. Selanjutnya gas yang ada dalam evaporator akan mengalir menuju kompresor karena terkena tenaga hisapan.
Pengering
Pengering terdiri dari sebuah silinder yang beriai desikan. Desikan tersebut dibungkus dengan maksud untuk mempermudah saat penggantiannya. Fungsilain dari pembungkus desikan tersebut agar serbuk desikan yang halus tidak keluar dari pengering dan ikut larut bersama refrigerant. Sedangkan pengering sendiri berfungsi untuk menghilangkan uap air dari refrigerant.
Pipa kapiler atau ekspansi
Pipa kapiler adalah suatu pipa pada mesin pendinginyang mempunyai diameterpaling kecil jika dibandingkan dengan pipa – pipa yang lainya. Pipa kapiler ini biasanya berukauran diameter 0,8 – 2,0 mm dengan panjang kurang lebih 1 meter. Permasalahan yang sering timbul pada pipa kapiler ini adalah karena kebocoran atau tersumbat. Pipa kapiler berfungsi untuk menurunkan tekananan mengatur cairan refrigerant yang mengalir di pipa kapiler. Sebelum gas mengalir ke pipa kapiler harus melalui alat yang disebut dried stainer atau saringan.
Ekspansiberfungsi sama seperti pipa kapiler. Ekspansi disini sebagai pengontrol refrigerant yang mengalir dari pipa ke pipa lainya.
Komponen listrik di outdoor unit
Komponen listrik di outdoor unit
.fullpost{display:inline;} Komponen listrik yg berada pada outdoor unit adalah:
1. running capasitor
2. fan capasitor
3. fan motor
4. overload compressor
5. komponen pcb (untuk ac split type multi)

Running capasitor berfungsi menyimpan muatan listrik untuk menbantu gerak motor pertama atau start compressor.
kerusakan running capasitor dapat diketahui dengan menggunakan multitester yaitu dengan cara:
posisikan knop multitester pada skala ohm/tahanan X 1000 lalu tempelkan kedua probe multitester kepada dua kaki terminal running capasitor kemudian lihat pada waktu anda menempelkan kabel probe – dan +, apa jarum penunjuk pada multitester bergerak kekanan lalu kembali lagi kekiri dengan cepat?
bila “ya” berarti running capasitor dalam kondisi baik, bila jarum multitester tidak kembali lagi kekiri dengan cepat berarti running capasitor rusak.
Fan capasitor berfungsi untuk membantu start pertama pada fan motor outdoor unit, cara mengetahui kerusakan fan capasitor sama dengan cara mengetahui kerusakan pada running capasitor.
Fan motor pada outdoor unit berfungsi untuk membuang panas yg berada pada condenser, kerusakan pada fan motor outdoor dapat anda lihat pada artikel fan motor outdoor unit.
Overload compressor berada dekat dengan terminal compressor, berfungsi untuk memutuskan aliran listrik bila arus listrik yg masuk pada compressor melebihi ambang batas.
didalam overload terdapat 2 bimetal yg bila dilalui arus listrik yg tinggi dapat memuai, sehingga arus listrik dapat dicegah untuk masuk ke compressor.
dengan adanya overload tidak menjamin compressor tidak dapat terbakar gulungan dinamonya.
cara mengetahui overload yg rusak yaitu dengan cara mengukur kedua terminal yg berada pada overload dengan multitester pada skala ohm.
bila jarum multitester bergerak disaat kedua kabel probe ditempelkan pada kedua kaki overload, berarti overload dalam kondisi baik.
cek juga pada bagian bawah overload apakah berkarat atau tidak? bila berkarat atau sudah rapuh, ganti overload dengan yg baru.
Komponen pcb pada outdoor unit hanya ada pada ac split type multi yaitu 1 outdoor unit dengan 2 indoor unit.
untuk mengetahui kerusakan pada komponen pcb, anda harus mempunyai dasar ketrampilan dibidang elektronika.
belilah buku yg mengajarkan keterampilan elektronika untuk dijadikan dasar keberanian anda untuk memperbaiki kerusakan yg terjadi pada bagian komponen pcb ac split.
tanpa adanya dasar pengetahuan tentang elektronika, jangan coba-coba memperbaikinya berdasarkan insting anda, dengan begitu kerusakan yg terjadi pada komponen pcb anda, dapat anda perbaiki dengan waktu yg tidak lama.

Cara memperbaiki pompa air yang tak kuat menyedot air dari sumur


Menurut hukum fisika bahwa

Semakin dalam air maka semakin besar tekanan yang ada didalam air

Oleh karena itu, biasanya pompa air yang harus menyedot air di Sumur yang penuh karena baru saja kehujanan biasanya mengalami kesulitan untuk melakukan kinerja yang seharusnya.

Berdasarkan pengalaman yang saya alami di rumah. Berikut adalah Cara mengatasi Pompa air yang ngadat :

1. Buka tabung atas penampung air pada Pompa air
2. Isi dengan air sampai penuh
3. Tutup kembali tabungnya
4. Nyalakan pompa kembali

NB :

1. Ini berlaku bagi pompa air yang menyala namun air tidak tersedot
2. Bisa juga digunakan untuk kran air yang penuh sedimen tanah(misal : Endapan lumpur) agar penghalang yang ada di selang/ pipanya bisa keluar dan tidak menghambat turbin

AC SPLIT

pengertian AC split

AC split memiliki desain yang terdiri dari eksternal unit outdoor yang didalamnya terdapat compressor AC dan indoor unit. Prinsip kerja AC split kurang lebih sama dengan AC central namun dengan duct yang lebih kecil membuat AC split lebih murah dan lebih mudah dipasang.



Pada AC split, refrigerant dipompa ke koil pendingin melalui duct (saluran). Biasanya digunakan pipa conduit berdiameter 3 inch yang dipasang menembus tembok, menghubungkan unit indoor dan outdoor. Pipa conduit ini berisi saluran suction dan refrigerant, saluran drainase dan kabel listrik.

Motor Listrik AC Satu Fasa


Berdasarkan karakteristik dari arus listrik yang mengalir, motor AC (Alternating Current, Arus Bolak-balik) terdiri dari 2 jenis, yaitu:
1. Motor listrik AC / arus bolak-balik 1 fasa
2. Motor listrik AC / arus bolak-balik 3 fasa

Pembahasan dalam artikel kali ini di titik beratkan pada motor listrik AC 1 fasa, yang terdiri dari:
• Motor Kapasitor
• Motor Shaded Pole
• Motor Universal

Sebelumnya akan lebih baik jika anda membaca artikel mengenai motor listrik di sini

Prinsip kerja Motor AC Satu Fasa

Motor AC satu fasa berbeda cara kerjanya dengan motor AC tiga fasa, dimana pada motor AC tiga fasa untuk belitan statornya terdapat tiga belitan yang menghasilkan medan putar dan pada rotor sangkar terjadi induksi dan interaksi torsi yang menghasilkan putaran. Sedangkan pada motor satu fasa memiliki dua belitan stator, yaitu belitan fasa utama (belitan U1-U2) dan belitan fasa bantu (belitan Z1-Z2), lihat gambar1.


Gambar 1. Prinsip Medan Magnet Utama dan Medan magnet Bantu Motor Satu fasa

Belitan utama menggunakan penampang kawat tembaga lebih besar sehingga memiliki impedansi lebih kecil. Sedangkan belitan bantu dibuat dari tembaga berpenampang kecil dan jumlah belitannya lebih banyak, sehingga impedansinya lebih besar dibanding impedansi belitan utama.

Grafik arus belitan bantu Ibantu dan arus belitan utama Iutama berbeda fasa sebesar φ, hal ini disebabkan karena perbedaan besarnya impedansi kedua belitan tersebut. Perbedaan arus beda fasa ini menyebabkan arus total, merupakan penjumlahan vektor arus utama dan arus bantu. Medan magnet utama yang dihasilkan belitan utama juga berbeda fasa sebesar φ dengan medan magnet bantu.


Gambar 2. grafik Gelombang arus medan bantu dan arus medan utama


Gambar 3. Medan magnet pada Stator Motor satu fasa


Belitan bantu Z1-Z2 pertama dialiri arus Ibantu menghasilkan fluks magnet Φ tegak lurus, beberapa saat kemudian belitan utama U1-U2 dialiri arus utama Iutama. yang bernilai positip. Hasilnya adalah medan magnet yang bergeser sebesar 45° dengan arah berlawanan jarum jam. Kejadian ini berlangsung terus sampai satu siklus sinusoida, sehingga menghasilkan medan magnet yang berputar pada belitan statornya.

Rotor motor satu fasa sama dengan rotor motor tiga fasa yaitu berbentuk batang-batang kawat yang ujung-ujungnya dihubung singkatkan dan menyerupai bentuk sangkar tupai, maka sering disebut rotor sangkar.


Gambar 4. Rotor sangkar

Belitan rotor yang dipotong oleh medan putar stator, menghasilkan tegangan induksi, interaksi antara medan putar stator dan medan magnet rotor akan menghasilkan torsi putar pada rotor.

Motor Kapasitor

Motor kapasitor satu phasa banyak digunakan dalam peralatan rumah tangga seperti motor pompa air, motor mesin cuci, motor lemari es, motor air conditioning. Konstruksinya sederhana dengan daya kecil dan bekerja dengan tegangan suplai PLN 220 V, oleh karena itu menjadikan motor kapasitor ini banyak dipakai pada peralatan rumah tangga.


Gambar 5. Motor kapasitor

Belitan stator terdiri atas belitan utama dengan notasi terminal U1-U2, dan belitan bantu dengan notasi terminal Z1-Z2 Jala-jala L1 terhubung dengan terminal U1, dan kawat netral N terhubung dengan terminal U2. Kondensator kerja berfungsi agar perbedaan sudut phasa belitan utama dengan belitan bantu mendekati 90°.
Pengaturan arah putaran motor kapasitor dapat dilakukan dengan (lihat gambar6):
• Untuk menghasilkan putaran ke kiri (berlawanan jarum jam) kondensator kerja CB disambungkan ke terminal U1 dan Z2 dan terminal Z1 dikopel dengan terminal.
• Putaran ke kanan (searah jarum jam) kondensator kerja disambung kan ke terminal Z1 dan U1 dan terminal Z2 dikopel dengan terminal U1.


Gambar 6. Pengawatan motor kapasitor dengan pembalik putaran.

Motor kapasitor dengan daya diatas 1 KW di lengkapi dengan dua buah kondensator dan satu buah saklar sentrifugal. Belitan utama U1-U2 dihubungkan dengan jala-jala L1 dan Netral N. Belitan bantu Z1-Z2 disambungkan seri dengan kondensator kerja CB, dan sebuah kondensator starting CA diseri dengan kontak normally close (NC) dari saklar sentrifugal, lihat gambar 7.

Awalnya belitan utama dan belitan bantu mendapatkan tegangan dari jala-jala L1 dan Netral. Kemudian dua buah kondensator CB dan CA, keduanya membentuk loop tertutup sehingga rotor mulai berputar, dan ketika putaran mendekati 70% putaran nominalnya, saklar sentrifugal akan membuka dan kontak normally close memutuskan kondensator bantu CA.


Gambar 7. Pengawatan dengan Dua Kapasitor

Fungsi dari dua kondensator yang disambungkan parallel, CA+CB, adalah untuk meningkatkan nilai torsi awal untuk mengangkat beban. Setelah putaran motor mencapai 70% putaran, saklar sentrifugal terputus sehingga hanya kondensator kerja CB saja yang tetap bekerja. Jika kedua kondensator rusak maka torsi motor akan menurun drastis, lihat gambar 8.


Gambar 8. Karakteristik Torsi Motor kapasitor

MotorShaded Pole

Motor shaded pole atau motor phasa terbelah termasuk motor satu phasa daya kecil, dan banyak digunakan untuk peralatan rumah tangga sebagai motor penggerak kipas angin, blender. Konstruksinya sangat sederhana, pada kedua ujung stator ada dua kawat yang terpasang dan dihubung singkatkan fungsinya sebagai pembelah phasa.

Belitan stator dibelitkan sekeliling inti membentuk seperti belitan transfor mator. Rotornya berbentuk sangkar tupai dan porosnya ditempatkan pada rumah stator ditopang dua buah bearing.


Gambar 9. motor shaded pole, Motor fasa terbelah.

Irisan penampang motor shaded pole memperlihatkan dua bagian, yaitu bagian stator dengan belitan stator dan dua kawat shaded pole. Bagian rotor sangkar ditempatkan di tengah-tengah stator, lihat gambar 10.


Gambar 10. Penampang motor shaded pole.

Torsi putar dihasilkan oleh adanya pembelahan phasa oleh kawat shaded pole. Konstruksi yang sederhana, daya yang kecil, handal, mudah dioperasikan, bebas perawatan dan cukup di suplai dengan Tegangan AC 220 V, jenis motor shaded pole banyak digunakan untuk peralatan rumah tangga kecil.

Motor Universal

Motor Universal termasuk motor satu phasa dengan menggunakan belitan stator dan belitan rotor. Motor universal dipakai pada mesin jahit, motor bor tangan. Perawatan rutin dilakukan dengan mengganti sikat arang yang memendek atau pegas sikat arang yang lembek. Kontruksinya yang sederhana, handal, mudah dioperasikan, daya yang kecil, torsinya yang cukup besar motor universal dipakai untuk peralatan rumah tangga.


Gambar 11. komutator pada motor universal.

Bentuk stator dari motor universal terdiri dari dua kutub stator. Belitan rotor memiliki dua belas alur belitan dan dilengkapi komutator dan sikat arang yang menghubungkan secara seri antara belitan stator dengan belitan rotornya. Motor universal memiliki kecepatan tinggi sekitar 3000 rpm.


Gambar 12. stator dan rotor motor universal

Aplikasi motor universal untuk mesin jahit, untuk mengatur kecepatan dihubungkan dengan tahanan geser dalam bentuk pedal yang ditekan dan dilepaskan.

Senin, 08 Agustus 2011

tanya jawab seputar permasalaha pada pompa air

Bagaimanakah memilih pompa air yang baik ?
Pilihlah pompa yang dapat memberikan kepuasan sesuai dengan yang kita perlukan serta sesuai dengan kedalaman sumur kita.
Sebenarnya ada berapa jenis pompa air ?
Untuk pompa air rumah tangga dibagi menjadi :
a) Pompa Sumur Dangkal dan
b) Pompa Sumur Dalam. Untuk pompa jenis Sumur Dangkal dibagi lagi menjadi untuk kategori :
- air kecil
- air besar
Untuk pompa jenis Sumur Dalam dibagi menjadi :
- jet pump
- summersible (artesis)
Benarkah pompa yang lebih mahal berarti lebih baik ?
Secara umum Benar. Karena harga tentunya menentukan kualitas dari bahan dan suku cadang yang akan lebih awet umurnya.
Kenapa suara pompa saya sangat kasar dan berisik ?
Pada umumnya pompa memang berisik. Namun standar kebisingannya tidak melebihi 46 decibel (db). Apabila melebihi standar tersebut, maka periksalah kondisi ball bearing pompa tersebut.
Bagaimanakah cara memilih pompa yang sesuai untuk rumah saya ?
Anda harus mempertimbangkan kondisi pengambilan sunber air dan kedalaman sumur dirumah Anda. Bila permukaan air sekitar 8 meter maka pompa yang cocok adalah tipe Semi Jet Pump. Sedangkan jika permukaan air melebihi 9 meter maka sebaiknya Anda memakai Jet Pump (pompa sumur dalam).
Apa saja yang harus diperhatikan dalam membeli pompa ?
1. Kondisi pompa tidak cacat / rusak / masih disegel.
2. Lihat juga kelengkapan asesoris pompa yang diberikan.
3. Pastikan ada hologram pada kotak yang menandakan pompa tersebut belum pernah dibuka.
Benarkah saya harus membeli 2 pompa untuk mendorong dan menarik ?
Perlu dihitung besar rumah dan kebutuhan air Anda. Bila cukup besar maka memang diperlukan 2 buah pompa, yang satu untuk supply penampungan dan satunya lagi untuk pendorong (booster pump).
Untuk industri apa saja pompa yang disediakan ?
Untuk semua kategori industri mulai dari perhotelan, tekstil, hingga industri kayu.
Bisakah
Jika saya ingin menyedot air dari bak air di lantai dasar ke tangki penampungan di lantai 2, sebaiknya saya gunakan pompa jenis apa dengan kapasitas berapa ? Dimana sebaiknya pompa saya letakkan, di bawah atau di lantai atas ?
Anda dapat gunakan pompa air sumur dangkal (semi jet pump) atau centrifugal pump. Untuk kapasitasnya tinggal Anda cek kapasitas bak lantai dasar dan tangki atas berapa besar daya tampungnya. Sebaiknya pompa diletakkan di dekat bak air di bawah karena dekat dengan sumber air.
Kenapa pompa air setiap hendak saya pakai harus dipancing dulu dengan air ?
Untuk pompa air dengan kondisi baru terpasang memang harus dipancing terlebih dahulu. Tetapi bila telah berjalan dan setiap kali masih harus dipancing maka perlu diperiksa pipa hisapnya, kemungkinan ada kebocoran dari sambungan pipa yang kurang merekat (kurang di-lem). Bisa pula karena Tusen klem (check valve) pada pompanya bocor atau tersumbat kotoran / pasir.
Apa masalahnya bila pompa air saya tidak bisa lagi menyedot air ?
Masalah utama biasanya karena sumber airnya menjadi lebih dalam (permukaan air turun) atau karena kebocoran pada pipa hisap sehingga pompa hanya menghisap udara.
Sewaktu pompa sedang menyedot air, ada air yang keluar dari pompa dan berceceran di sekitarnya. Apakah penyebabnya ?
Untuk tipe pompa dengan mechanical seal memang seharusnya tidak ada air yang keluar dari pompa, sedangkan untukn tipe pompa dengan gland packing terdapat air yang keluar dari rumah pompa khususnya bagi pompa industri. Untuk pompa rumah tangga keluarnya air biasa disebabkan akibat pemasangan connection fitting 3 way kekurangan seal tape atau karena pump support bocor.
Perusahaan saya membutuhkan pompa untuk mengalirkan cairan yang mempunyai kandungan garam sangat tinggi. Sebaiknya saya gunakan pompa apa ?
Gunakan pompa dengan bahan titanium.
Mengapa switch otomatis pompa saya tidak bekerja lagi dan bagaimana cara memperbaikinya ?
Switch yang anda maksud adalah float switch untuk menghidupkan pompa sewaktu air kurang dan mematikannya sewaktu air penuh. Penyebab tidak berfungsi biasanya karena anyaknya kandungan lumut dalam tangki air atau karena rusaknya platina yang menghubungkan / memutuskan aliran listrik ke pompa anda. Bila platina rusak sebaiknya ganti saja float switch yang tanpa platina seperti pelampung pompa celup.
Saya ingin gunakan pompa untuk menambah tekanan air pada usaha pencucian mobil. Sebaiknya pompa apa yang saya pilih dan dengan kapasitas berapa ?
Pompa yang cocok adalah pompa Multistage Centrifugal Pumps. Untuk menentukan kebutuhan air dan tekanannya, perlu diperhatikan instalasi dan sprayer nozzle nya berapa banyak.
Berapa lamakah pompa dapat dihidupkan terus menerus tanpa berhenti tanpa menyebabkan pompa tersebut rusak / terbakar ?
Pada prinsipnya pompa air dapat bekerja selama 24 jam non stop selama sumber airnya tidak kering (kosong). Namun alangkah baiknya bila dipakai 2 buah pompa air yang diberi relay protection dimana pompa akan bekerja bergantian setiap 1 atau 2 jam sesuai keinginan Anda.
Apakah pompa akan rusak jika tidak ada air yang disedot sewaktu dihidupkan ?
Untuk dihidupkan sebentar (sekitar 5 menit) tidak akan bermasalah. Namun bila dihidupkan terus tanpa adanya cairan akan merusak mechanical seal, ball bearing dan lain-lain, termasuk terbakarnya motornya.

Jumat, 05 Agustus 2011

komponen pendingin

didalam sistem refrigeran terdapat banyak komponen,,tapi yang pokok adalah evaporator,kompresor,kondensor,expansi,akumulator,filter,..proses kerja pendingin adalah kompresor bekerja terus freon dimampatkan dengan tekanan tinggi ke kondensor.disini terjadi kondensasi yaitu perubahan dari gas menjadi cair.disini akan terdapat suhu yang panas.kemudian masuk ke filter di sisni freon yang dari kondensor di saring ,kemudian diteruskan ke expansi .disisni expansi bekerja mengatur jumlah freon yang masuk dan membuat kabut ..setelah itu masuk ke evaporator,di sini terjadi evaporasi yaitu perubahan cair menjadi gas.udara akan terus dingin disini.kemudian kembali ke kompresor .tapi freon yang belum menjadi gas akan ditampung di akaumulator.

pompa air berbunyi keras(ngorok)

kemarin pompa air saya pernah mengalami permasalahan yaitu kalau dinyalain bunyinya keras (ngorok),setelah saya selidiki ternyata ada permasalahhannya pada lakernya.kemudian saya coba laker tersebut dengan yang baru.laker banyak dijual di toko bangunan ,dulu saya beli 1 laker cuma Rp.6000.cukup murah kan.,,,untuk membuka komponen pada pompa air memang cukup sulit dikarenakan terdapat kunci2 yang khusus.untuk membuka turbin atau yang digunakan untuk menghisap dan medorong air itulah yang sulit